Mau Beli Motor? Berikut Harga Motor Beat Street dengan Berbagai Hal yang Dimilikinya

Honda Beat Street dinilai membawa banyak keuntungan bagi para penggunanya karena dilengkapi dengan berbagai fitur yang cukup modern mulai dari lampu depan LED, bagasi luas, hingga combi brake system. Sehingga sangat cocok digunakan sebagai andalan perjalanan sehari-hari. Untuk mengetahui spesifikasi dari motor ini dan harganya, simak ulasan di bawah ini.

5 Hal yang Dimiliki Honda Beat Street

  1. Mesin eSAF yang Hemat Bahan Bakar

Salah satu keistimewaan yang dimiliki oleh motor ini yaitu adanya mesin eSAF generasi baru yang dapat menghemat bahan bakar hingga lebih dari 50 km/liter. Konfigurasi jantung mekanisnya juga menggunakan karakter overstroke. Selain itu, torsi puncak yang dikeluarkan 9,3 Nm pada 5.500 rpm serta tenaga maksimal 8.85 hp pada 7.500 rpm.

Akan tetapi laju motor terasa lambat karena lebih berorientasi pada penghematan bahan bakar. Keiritan Nya juga didukung dengan kapasitas tangki besar yang dapat menampung 4,2 liter. Sementara itu, kompetitor, Suzuki Nex Crossover hanya memiliki tangki 3,6 liter. Tidak hanya itu, ada juga eco indicator untuk memperoleh konsumsi bahan bakar dengan baik.

  1. Mampu Menyalip dengan Lincah

Meskipun akselerasinya terbilang lumayan, tetapi motor ini memiliki kelincahan yang cukup tinggi. Hal ini karena adanya rangka eSAF yang membuat bobot motor ringan dan bisa digunakan untuk meliak meliuk. Tidak hanya itu, bodi motor ini juga ramping dengan panjang 1.877 mm, lebar 742 mm, serta tinggi 1.030 mm.

Bobot dari motor Honda Beat Street ini hanya mencapai 89 kg sehingga menjadikannya motor matic setang telanjang yang paling ringan di kelasnya. Hal ini bisa anda bandingkan dengan Suzuki Nex Crossover yang berbobot 94 km serta Yamaha X-Ride dengan bobot 98 kg. Tentunya, bobot ringan dapat dikendalikan dengan mudah oleh pengendaranya.

  1. Berbagai Fitur Modern

Berbicara mengenai fitur, Honda Beat Street memang tidaklah sehebat Honda Beat. Sebab motor ini tidak mempunyai ISS dan power charger yang dapat digunakan untuk mengisi ulang daya smartphone. Akan tetapi, bukan berarti bahwa motor ini tidak memiliki fitur modern. Salah satu fitur canggihnya yaitu lampu LED hemat daya.

Dilengkapi dengan panel instrument digital yang tidak dimiliki oleh Yamaha X-Ride, motor matic ini juga memiliki fitur modern lain yang tidak kalah menarik. Fitur tersebut yaitu CBS atau Combi Brake System, side stand switch, serta bagasi luas yang dapat menampung banyak barang bawaan seperti jas hujan.

  1. Penampilan yang Funky

Desain yang funky membuat Honda Beat Street digemari oleh sebagian besar anak muda di Indonesia. Sebab, ciri khas dari tema ini bisa dilihat pada grafis bodinya yang bergaya street art. Tentunya, tampilan ini sangat unik dan berbeda dari motor yang lain. Sangat cocok bagi anda yang suka penampilan nyentrik.

  1. Harga yang Terjangkau

Harga motor beat street ini tergolong terhangkau karena hanya dibanderol Rp 17,5 jutaan. Harga ini sangat layak untuk mendapatkan berbagai fitur dan spesifikasi yang memuaskan di atas. Tidak heran mengapa motor ini hampir banyak ditemukan di jalan dengan mudah. Sebab, banyak orang yang merasa puas akan performanya.

Itulah spesifikasi dan hal apa saja yang dimiliki oleh motor Honda Beat Street. Harga motor Beat Street yang terjangkau sangat layak untuk mendapatkan berbagai fitur yang memudahkan para pengendaranya selama menggunakannya. Anda bisa mendapatkannya di toko sepeda motor terdekat.

 

Mau Beli Motor? Berikut Harga Motor Beat Street dengan Berbagai Hal yang Dimilikinya
Scroll to top