Buah nanas memiliki cita rasa yang khas dengan perpaduan antara manis dan sedikit asam. Karena rasanya yang unik tersebut, buah ini sering diolah menjadi selai. Bahkan saat ini banyak sekali produk selai yang dijual baik di pasaran. Namun, selai yang dijual belum tentu terbuat dari buah nanas asli. Dibandingkan membelinya, anda bisa membuat selai dari nanas di rumah. Berikut ini beberapa resep selai nanas yang bisa anda coba.
Cara Membuat Selai dari Buah Nanas yang Legit
- Selai Original
Resep yang pertama yaitu selai original. Cara membuatnya cukup mudah yaitu dengan menyiapkan bahan bahan yang dibutuhkan terlebih dahulu. Beberapa bahan tersebut diantaranya 6 buah nanas ukuran sedang, ¼ kg gula pasir dan garam secukupnya. Selanjutnya, kupas nanas tersebut sampai bersih, termasuk bagian rongga rongganya.
Kemudian cuci sampai bersih, lalu parut dengan parutan keju. Setelah semua nanas terparut, masukkan ke dalam panci, dan masak dengan api yang sedang. Biarkan hingga airnya menyusut, kemudian tambahkan gula pasir dan garam lalu aduk dengan parutan nanas sampai merata. Setelah tekstur berubah menjadi kecoklatan, segera angkat dan dinginkan.
- Selai Campuran Nanas dan Pepaya
Anda juga bisa membuat selai dari campuran nanas dan pepaya. Cara membuat selai nanas ini dilakukan dengan menyiapkan bahan berupa 2 buah nanas dengan ukuran sedang, 1 buah pepaya, 3 pcs kayu manis, 3 pcs cengkeh, ¼ kg gula pasir dan garam secukupnya. Selanjutnya kupas buah nanas dan buah pepaya dan cuci dengan air bersih. Kemudian, potong buah nanas secara vertikal menjadi 4 bagian agar mudah diparut.
Parut nanas dan pepaya dengan parutan keju sampai semuanya habis. Siapkan panci dan hidupkan kompor. Masukkan nanas dan pepaya ke dalam panci, tambahkan bahan lainnya seperti kayu manis, cengkeh, dan garam. Aduk hingga air menyusut, lalu kecilkan api dan tambahkan gula pasir. Selanjutnya matikan kompor setelah airnya benar benar menyusut.
- Selai dari Nanas Kaleng
Jika anda merasa kesulitan saat mengupas nanas, anda bisa membuat selai dari nanas kaleng. Siapkan bahan yang dibutuhkan berupa 6.000 gram nanas kaleng dan 480 gram gula pasir. Selanjutnya, tuangkan buah nanas dan sarinya ke dalam panci, kemudian tambahkan dengan gula dan aduk dengan sendok agar semua bahan tercampur rata.
Selanjutnya panaskan kompor, dan letakkan panci atas kompor. Aduk adonan tersebut sampai mendidih, selanjutnya aduk kembali selama 20 menit. Lama kelamaan adonan akan mengental hingga kandungan airnya habis. Saat sudah benar benar mengental, matikan kompor dan diamkan sampai benar benar dingin. Agar tetap awet, anda bisa menyimpan selai nanas di kulkas.
Itulah beberapa resep selei dari buah nanas yang bisa anda coba. Selain resep di atas anda juga bisa menambahkan bahan lain agar mendapatkan aroma dan rasa yang lebih unik. Seperti penambahan lemon atau vanila bubuk. Sebenarnya cara mengolah nanas tergolong mudah, karena hanya perlu mengaduk dan menunggu hingga adonan menjadi kental.
Jika sudah jago dalam membuat selai nanas, kita bisa menjadikannya sebagai bisnis. Tidak hanya rasa, kemasan pun harus menarik. Selain itu kita perlu menyiapkan domain dari Backhunter dan website untuk keperluan pemasaran. Sehingga konsumen bisa datang dari mana saja tanpa terbatas jarak.