Ring jantung atau disebut dengan stent adalah tabung kecil yang memiliki peran penting dapat atasi penyumbatan pembuluh darah pada jantung. Alat ini akan dipasang di dalam pembuluh darah yang mengalami sumbatan yang memiliki fungsi untuk melancarkan aliran darah seperti seharusnya.
Pemasangan alat ring jantung ini umumnya akan dilakukan oleh pasien yang memiliki penyakit jantung koroner atau orang yang memiliki masalah penyumbatan pembuluh darah yang disebabkan oleh penumpukan plak. Biasaya penumpukan plak pada pembuluh darah dikarenkan oleh kolestrol atau zat-zat yang lain yang telah menempel pada dinding pembuluh darah yang mengakibatkan penyumbatan.
Pemasangan alat ring jantung
Ketika melakukan pemasangan ring jantung, mulanya dokter akan melakukan pemasangan kateter pada jantung terlebih dahulu. Kateter tersebut akan dimasukkan ke dalam pembuluh darah di pangkal pha atau dari lengan.
Sesudah kateter tersebut berhasil masuk kemudian ada kabel penuntun yang akan dimasukkan agar bisa meuntunbalon dan ring pada daerah yang mengalami masalah. Balon dalam keadaan kempis akan diletakkan pada bagianluar kabel penuntun dan pada lapisan yang terluar akan diletakan ring atau stent.
Sesudah berhasil ada di dalam balon tersebut kemudian dikembangkan, dan membuat ring juga akan ikut mengembang. Dengan begitu rongga arteri yang mengalami penyumbatan yang disebabkan oleh penumpukan plak menjadi lebih lebar. Usai ring tersebut berhasil terpasang maka balon akan dikempiskan lagi dan akan dikeluarkan kembali.
Biasanya operasi pemasangan ring jantung ini akan menghabiskan wkatu sekitar 1-3jam lamanya. Tetapi, selama proses persiapan dan pemulihan setelah operasi pasien harus menjalani rawat inap hingga beberapa di rumah sakit.
Lantas bagaimana perawatan usai melakukan pemasangan ring jantung? Usai melakukan pemasangan ring jantung, pasien akan dianjurkan untuk meminum banyak air putih. Ini untuk mengatasi rasa sakit dari bekas luka sayatan usai operasi selainitu dokter akan meberikan obat perada nyeri. Dokter juga akan memberikan obat antikoagulan yang dapat mencegah terbentuknya gumpalan atau darah yang membeku.
Dalam waktu pemulihan tersebut pasien akan diminta untuk tidak melakukan aktivitas fisik yang berat, seperti menyetir kendaraan bermotor contohnya. Walaupun masih dibolehkan untuk menjalani aktivitad keseharia, dokter akan menyarankan untuk melakukan aktivitas tersebut dengan perlahan dan bertahap, setidaknya melakukan aktivitas tersebut satu minggu usai menjalani operasi pembedahan.
Resiko orang memasang ring jantung
Orang yang memasang ring jantung ini juga memiliki beberapa resiko sama halnya dengan melakukan tindakan operasi bedah yang lain. Resiko dan komplikasi yang dapat ditemui oleh orang yang memasang ring jantung sebagia berikut:
- Mengalami penggumpalan darah
Gumpalan darah ini akan dapat terbentuk pada ring jantung usai melakukan prosedur pemasangan yang membuat arteri dapat kembali tersumbat. Hal ini dapat menimbulkan serangan jantung. Oleh sebab itu usai melakukan prosedur ini pasien akan dianjurkan mengonmsusk obat untuk pengencer darah.
- Memiliki alergi terhadap obat yang dipakai ketika sedang dalam proses pemulihan
- Mengalami infeksi pada pembuluh darah
- Pembuluh darah yang dapat menyempit kembali
Walaupun telah berhasil memasang ring jantung, penyempitan dapat kembali terjadi walaupun kemungkinannannya sangat kecil. Untuk ring antung biasa akan memiliki resiko penyempitan kembali sebesar 15 persen. Dan untuk pasien usai pemasangan ring jantung dan ditambah dengan obat tertentu akan memiliki resiko lebih sedikit sebesar 10 persen.
Selain hal-hal di atas ada beberapa komplikasi yang lebih jarang terjadi ketika orang memutuskan untuk memasang ring jantung misalnya stroke atau kejang. Walaupun seperti itu pilihan supaya tidak melakukan operasi pemasangan ring jnatung tersebut biasanya akan lebih memiliki efek jauh lebih buruk dari pada beberapa resiko yang telah disebutkan di atas.
Karena penyempitan pada pembuluh darah yang tidak dapat ditangani dengan tepat akan berakhir dengan efek yang lebih serius. Efek paling buruknya bahkan bisa mengakibatkan kematian.
Keuntungan yang bisa di dapatkan dari pemasangan ring jantung sudah terbukti dapat memperlancar aliran darah. Tidak sekedar itu saja, karena mengalami invasi yang sangat kecil, maka orang yang menjalani prosedur ini akan dapat sembuh dalam waktu lebih cepat dan bahkan dapat melakukan kegiatan aktivitas keseharian lebih baik ketimbang sebelumnya.
Untuk pasien serangan jantung, pemasangan ring jantung ini dapat meningkatkan angka harapan hidup lebih banyak ketimbang melakukan setiap hari meminum obat untuk penghancur gumpalan darah atau plak. Resiko mengalami serangan jantung kembali akan lebih berkurang usai melakukan prosedur ini.
Prosuder pemasangan ring jantung ini adalah operasi angioplasi jantung. Yang merupakan operasi untuk mengatasi masalah penyumbatan pada pembuluh darah pada jantung. Penyumbatan ini disebabkan oleh beberapa faktor seperti penumpukan plak yang disebabkan kolestrol dan zat-zat lain. Hal ini disebabkan pola makan yang tidak sehat yang membuat plak pada pembuluh darah.
Untuk dapat mencegah adanya plak yang ada pada pembuluh darah yang menggangu fungsi kerja jantung kamu bisa dari sekarang untuk menerapkan gaya hidup yang sehat dengan memperhatikan makanan dengan nutrisi yang bagus untuk jantung, selain itu kamu juga dapat memanfaatkan teknologi dr laser untuk dapat menjaga kesehatan jantung dan mencegah timbulnya plak di pembuluh darah.